LabVIEW Team Indonesia

cancel
Showing results for 
Search instead for 
Did you mean: 

Phase shift measurement

Rekan-rekan sekalian, saya menbandingkan dua signal ac dengan freq 15 khz menggunakan ELVIS II, sampling rate saya bandingkan dari 5 kali sampai 10 kali (75kS/s - 150kS/s), phase shift yg saya dapatkan berbeda-beda, harga paling besar ketika memakai sampling 75 kS/s dan semakin kecil ketika 150kS/s. Kira-kira kenapa ya kok harga phase shift ini semakin kecil ketika sampling semakin besar. mohon pencerahannya.

0 Kudos
Message 1 of 13
(10,071 Views)

halo rachmanto,

bisa diperjelas lagi:

1. Phase shift ini perbedaan dalam second (detik), berapa?

2. Anda memakai ELVIS 2, channel Scope? atau Analog Input?

3. Bisa di attach programnya?

Untuk saat ini saya mencurigai poin ini: Scope dan Analog Input pada ELVIS 2 menggunakan sistem multiplex, jadi wajar ada phase shift pada pengambilan dua sinyal atau lebih

semoga membantu

Certified LabVIEW Developer (CLD)
Certified TestStand Developer (CTD)
Using LabVIEW 8.5.1 (2008) to LabVIEW 2024
Message 2 of 13
(5,206 Views)

Halo Mas Wisnu,

Saya memakai signal generator build in yg saya route ke FGEN, untuk aPhaseshift.jpg

nalog input, CH0 dan CH1 untuk input signal-nya. phase shift terjadi -6 derajat ketika semua saya gandengkan (terjadi karena impedance dari masing2 kabel,kable FGen, CH0 dan CH1). harga terendah saya dapatkan simpangan -6 dengan menggunakan maksimum sam

pling rate 500kS/s. Sampling rate 75kS/s mendapatkan -36, sampling rate 150kS/s mendapatkan -17.87

Phase shift ini yg saya perhatikan karena ada sensor impedance yg mendeteksi perubahan resistance dan capacitance (untuk reaksi kimia).

Menurut pendapat saya, mestinya berapapun sampling rate ini (diatas teori Nyquist untuk menghindari aliasing) beda fase harusnya sama ditiap2 pembacaan.Terima kasih mas Wisnu, ini saya sertakan VI-nya ... mungkin ada yg kurang ya ?

0 Kudos
Message 3 of 13
(5,206 Views)

Salam Pak Rachmanto,

1. saya sudah coba sendiri, phase shift di tempat saya tidak terjadi lebih besar dari 0.3 derajat antara Scope0 dan Scope1. Semua dibawah 1 derajat dengan sampling rate yang berbeda-beda. Saya curiga kabel BNC yang anda pakai, apakah sama panjang?

2. saya setuju, tidak ada hubungan antara Nyquist theorem dan phase shift. Saya rasa, masalah selain kemungkinan karena kabel, bisa juga karena sampling rate ini mempengaruhi bentuk signal yang berhasil "direcover". Perhatikan attachment saya, antara 75kS/s dan 500kS/s, ada perbedaan pada bentuk sinyal Sinusoidal berfrekuensi 15kS/s, yang mana saat disample dengan 75kS/s, bentuk Sinusoidalnya tidak sempurna.

Maka dari itu, algoritma untuk menghitung phase antara Scope0 dan Scope1 tidak akan bekerja dengan baik apabila bentuk sinusoidalnya tidak sempurna.

Beberapa note lain:

a. Sebaiknya gunakan coupling AC, pada program anda, Scope0 coupling DC

b. NI ELVISmx Function Generator sebaiknya diletakkan diluar While Loop, karena fungsi ini cukup di eksekusi sekali saja

fgen.png

Certified LabVIEW Developer (CLD)
Certified TestStand Developer (CTD)
Using LabVIEW 8.5.1 (2008) to LabVIEW 2024
Message 4 of 13
(5,206 Views)

Terima kasih mas Wisnu, sepertinya memang kabelnya nih, FGEN saya gunakan capit buaya 1.5 meter, CH0 dan CH1 pake ujung klip 1 meter. (masih cari kabel yg sama untuk fgen-nya )

Satu pertanyaan lagi mas Wisnu, log data yg saya dapat (pakai file txt) mencatat 100ms sekali, sedangkan saya perlu log untuk sekitar 60 menit, bisa nggak kita atur untuk ngelog setiap 1 detik sekali, munkin dengan time averaging bisa ya ?

Terima kasih,

Salam,

Tri

0 Kudos
Message 5 of 13
(5,206 Views)

kabelnya pake BNC saja pak, dari SCOPE0 dan SCOPE1 di sambung ke BNC0 dan BNC1, setelah itu pake kabel barewire disambung ke FGEN (mode output ke protoboard).

bisa saja pak, kalau pake LabVIEW pasti bisa . Saya perlu mengerti bapak mau-nya gimana, apa begini:

setiap 100ms, ambil data

setiap 1000ms, data terkumpul sebanyak 10 buah, lalu save dalam file (txt)

atau

setiap 100ms, ambil data

setiap 1000ms, data terkumpul sebanyak 10 buah, average lalu save dalam file (txt)?

Certified LabVIEW Developer (CLD)
Certified TestStand Developer (CTD)
Using LabVIEW 8.5.1 (2008) to LabVIEW 2024
Message 6 of 13
(5,206 Views)

Inginnya berbasis waktu, jadi setiap detik mencatat hasil pembacaan, VI yg saya sertakan diatas menghasilkan file txt yg mencatat 100ms per-baris. Inginnya sih biar VI-nya yg meng-average dan mencatat perbaris 1 detik, jadi data yg dikumpulkan nggak terlalu banyak, (kalau diolah lagi pake sigma plot nggak bikin pusing karena kebanyakan ).

jadi kalau kita buka dikolom pertama di file txt itu waktu per-detik bukan per 0.1 detik. mungkin pilihan kedua yg lebih cocok.

''setiap 100ms, ambil data

setiap 1000ms, data terkumpul sebanyak 10 buah, average lalu save dalam file (txt)''

Terima kasih mas Krisna ..

0 Kudos
Message 7 of 13
(5,207 Views)

Tambahan : saya sudah pakai 3 kable BNC, 2 tipe yg sama untuk Scope0 dan Scope1 BNC to clip 1 meter, untuk FGen menggunakan BNC to buaya 1,5m. semua saya route ke luar proto board, karena semua clip terhubung ke sensor.

0 Kudos
Message 8 of 13
(5,207 Views)

saya attach contoh program-nya pak. menggunakan simulasi, tp logikanya sama.

Certified LabVIEW Developer (CLD)
Certified TestStand Developer (CTD)
Using LabVIEW 8.5.1 (2008) to LabVIEW 2024
Message 9 of 13
(5,207 Views)

Terima kasih banyak atas bantuannya

0 Kudos
Message 10 of 13
(5,207 Views)